
SURABAYA, CAKRAWARTA.com – Talkshow seputar dunia penelitian dan pemanfaatan alat-alat laboratorium menjadi salah satu agenda utama dalam rangkaian kegiatan Open House dan Workshop PUAPT-HA (Pusat Unggulan Antar Perguruan Tinggi – Health Autonomy) Universitas Airlangga (Unair) yang digelar di Ruang Penyuluhan Institute of Tropical Disease (ITD), Kampus C Unair, Selasa (20/5/2025).
Dipandu oleh Ketua Panitia sekaligus peneliti Diagnostic Kits, Laura Navika Yamani, talkshow menghadirkan para koordinator skema penelitian utama yang aktif di lingkungan PUAPT-HA Unair. Di antaranya, skema vaksin yang diwakili oleh Diyantoro, drh., M.Si., mewakili Prof. Dr. Fedik Abdul Rantam, drh. selaku Koordinator Vaksin Development. Skema obat disampaikan langsung oleh Koordinator Drug Discovery, Prof. apt. Dewi Melani Hariyadi, S.Si., M.Phil., Ph.D., sedangkan skema alat diagnostik dipaparkan oleh Koordinator Diagnostic Kits, Prof. Ni Made Mertaniasih, dr., M.S., Sp.MK(K).
Dalam sesi talkshow, masing-masing narasumber memaparkan secara rinci aktivitas riset dan pemanfaatan fasilitas laboratorium yang mendukung pengembangan vaksin, obat, dan alat diagnostik. Para peserta juga diberi kesempatan berdialog langsung, memperkaya diskusi terkait tantangan dan peluang kolaborasi riset.
Ketiga narasumber sepakat untuk terus mendorong semangat kolaborasi antar-institusi, terutama dalam pengembangan biproduk kesehatan yang inovatif dan aplikatif di tengah kebutuhan nasional akan kemandirian produk biomedis.

Dihubungi kembali oleh media ini, Rabu (21/5/2025) siang, Laura Navika Yamani menegaskan bahwa kegiatan talkshow yang diadakan tersebut menjadi bagian integral dari upaya PUAPT-HA Unair dalam membangun ekosistem riset yang terbuka dan kolaboratif, khususnya di bidang pengembangan produk kesehatan berbasis bioteknologi.
“Melalui kegiatan talkshow ini, peserta dari kalangan akademisi, mahasiswa, dan para pihak terkait diajak mengenal lebih dekat potensi laboratorium serta inovasi yang telah dan sedang dikembangkan di Unair,” tegasnya.
Selain itu, lanjut Laura, Workshop PUAPT-HA yang akan berlangsung hingga Kamis (22/5/2025) besok, juga menjadi sarana memperkuat jejaring riset lintas disiplin dan membuka peluang kerjasama riset yang lebih luas, baik di tingkat nasional maupun internasional ke depannya. (*)
Editor: Tommy/Rafel