SURABAYA – Aksi Super Damai dan Doa Bersama untuk Palestina di Gedung Grahadi, Surabaya, pada Minggu (12/11/2023) ini dihadiri beberapa tokoh-tokoh Jawa Timur.
Diantara yang hadir dan ikut berorasi adalah Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa. Dalam pidatonya, Khofifah juga memimpin Sholawat Asyghil dan lagu Palestina bersama-sama,
“Palestina negeri para rasul dan para nabi, tempat suci, umat yahudi, nasrani, dan umat islam. Tapi kini nasibmu sangat menyedihkan. Banyak pembantaian dan penculikan,” lantun Khofifah.
Terakhir, Khofifah menutup dengan harapan atas kemerdekaan Palestina serta berdoa, “Semoga Palestina merdeka, merdeka, merdeka”, tutup Khofifah.
(rafel/bus)