Sunday, December 8, 2024
spot_img
HomeEkonomikaRibuan Polisi Amankan Demo, Serikat Buruh Jamin Tak Nakal

Ribuan Polisi Amankan Demo, Serikat Buruh Jamin Tak Nakal

Demo Buruh Menolak Upah Murah pada November 2012 lalu.
Demo Buruh Menolak Upah Murah pada November 2012 lalu.

JAKARTA – Hari ini, Selasa (1/9), sekitar puluhan ribu buruh yang berasal dari Bekasi, Tangerang, Bogor, Depok dan tentunya Jakarta akan melakukan aksi besar-besaran.

Kepolisian Daerah Metro Jaya, akan mengamankan kegiatan buruh tersebut dengan mengerahkan 8.542 personelnya.

“Polda (Metro Jaya) mengerahkan 8.542 personel untuk mengamankan aksi demo, dan ditempatkan pada titik-titik strategis tempat berkumpulnya massa hingga di titik pusat konsentrasi massa,” ujar Kapolda Irjen Pol Tito Karnavian di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Senin (31/8) malam.

Sebagai informasi, massa aksi yang diperkirakan mencapai 40 ribu lebih ini direncanakan akan “mengepung” istana untuk menyampaikan aspirasi mereka mengenai kenaikan upah 2016, menolak adanya PHK, dan meminta pemerintah untuk menurunkan harga BBM dan kebutuhan pokok.

Meski mengerahkan massa hingga 40 ribu lebih, menurut Baris Silitonga yang didaulat sebagai Kordinator Lapangan (Korlap) demo buruh memastikan aksi akan berjalan tertib dan aman. Ia menjamin, tidak ada massa yang melanggar peraturan.

“Dari 40 ribu orang nanti yang akan aksi, tidak ada yang nakal,” tegasnya Baris saat ditemui usai bertemu dengan pihak Polda Metro Jaya di Mapolda, Senin (31/8).

(ayab/bti)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -spot_img

Berita Terbaru

Most Popular