Friday, April 19, 2024
HomeEkonomikaDaerahSinergi Para Pengusaha Muhammadiyah: SUMU Surabaya Siap Berkontribusi Untuk Majukan UMKM

Sinergi Para Pengusaha Muhammadiyah: SUMU Surabaya Siap Berkontribusi Untuk Majukan UMKM

Kopdar perdana Serikat Usaha Muhammadiyah (SUMU) Surabaya di Mie Ayam Rock N Roll Surabaya, Rabu (24/5/2023) malam. (foto: istimewa)

SURABAYA – Sejumlah pengusaha dan calon pengusaha bertemu dalam Kopdar Serikat Usaha Muhammadiyah (SUMU) Surabaya yang diadakan pada hari Rabu (24/5/2023) malam. Pertemuan tersebut diadakan di Mie Ayam Rock N Roll yang merupakan usaha salah satu anggota SUMU.

Dalam arahannya, Alim Rahmat Rido selalu Koordinator Daerah (Korda) SUMU Surabaya menyampaikan bahwa keberadaan SUMU diharapkan mampu memberikan banyak manfaat untuk para pelaku UMKM dan juga para calon pengusaha.

“Untuk itu, mari bersama-sama kita sukseskan dan majukan SUMU Surabaya. Jangan berharap apa yang bisa kita dapatkan dari organisasi, tapi mulailah dengan niat apa yang bisa kita berikan untuk organisasi. Karena InsyaAllah organisasi akan memberikan manfaat untuk kita,” tukasnya dalam kesempatan tersebut yang disambut tepuk tangan meriah peserta yang hadir.

Menurut Alim, ada dua tujuan utama dalam pertemuan perdana SUMU Surabaya tersebut yaitu perkenalan antar sesama anggota dan terbentuknya struktur organisasi.

“Saya berharap setelah terbentuknya struktur kepengurusan SUMU Surabaya, kita bisa langsung segera bergerak. Target kita adalah memiliki 100 member di akhir tahun ini dan program pertemuan rutin tiap bulan bisa berjalan,” tukasnya.

Dikutip dari halaman sumu.id, Serikat Usaha Muhammadiyah (SUMU) adalah wadah untuk para pemilik dan pegiat usaha di Indonesia. SUMU adalah platform dan komunitas berbagi dan sinergi bagi para anggotanya untuk semakin memajukan usaha, membuka lebih banyak lapangan kerja, dan berkontribusi positif untuk Indonesia.

(sule/bus)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular