SURABAYA – Timnas Indonesia U-17 berhasil mengamankan satu angka dalam pertandingan perdananya melawan Ekuador di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, pada Jumat (10/11/2023) malam.
Skor imbang 1-1 mengakhiri babak pertama pertandingan perdana Indonesia melawan Ekuador di Piala Dunia U-17.
Indonesia membuka keran golnya lewat gol yang diceploskan Kaka di menit ke-22 setelah tepisan kiper Ekuador kurang sempurna. 1-0 untuk Indonesia.
Namun keunggulan ini tak bertahan lama, 6 menit kemudian Indonesia diserang di sisi kiri lalu umpan lambung yang dikirim langsung disambut Allen Obando dengan sundulan yang langsung menghujam gawang Ikram, penjaga gawang Indonesia. Skor imbang 1-1.
Di babak kedua, relatif Indonesia lebih banyak diserang. Beruntung, Ikram, kiper Indonesia bermain gemilang dengan berjibaku menggagalkan banyaknya peluang yang mengancam mistar gawangnya.
Pertandingan selanjutnya, Timnas Indonesia U-17 akan melawan Panama pada 13 November 2023 pukul 19.00 WIB di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.
(rafel/bus)