Friday, April 26, 2024
HomePolitikaDaerahFormula E Jakarta Segera Terlaksana, Bang Dai: Libatkan Semua Pihak!

Formula E Jakarta Segera Terlaksana, Bang Dai: Libatkan Semua Pihak!

Tampilan halaman resmi formula E yakni www.fiaformulae.com yang menerangkan bahwa Jakarta (Indonesia) resmi menjadi tuan rumah seri ke-9 balapan mobil listrik tersebut untuk edisi 4 Juni 2022 mendatang. (foto: cakrawarta)

 

JAKARTA – Perhelatan balap mobil listrik Formula E di ibukota Jakarta akan segera terwujud. Informasi tersebut diketahui melalui website www.fiaformulae.com, dimana pada laman resmi tersebut telah diposting jadwal seri ke-9 untuk Jakarta edisi 4 Juni 2022 dan bendera merah putih Indonesia tertera jelas.  Tokoh Betawi Dailami Firdaus saat dihubungi cakrawarta.com menyatakan bahwa dirinya menyambut positif kepastian tersebut.

“Tentunya kepastian Jakarta sebagai tuan rumah Formula E memiliki banyak nilai positif, terutama kepercayaan dunia internasional pasca pandemi Covid-19 yang melanda,” ujar Bang Dai sapaan akrabnya, Sabtu (16/10/2021).

Sebagai putra Betawi, Bang Dai menegaskan dirinya bangga dengan kepercayaan dunia internasional terhadap  Indonesia khususnya DKI Jakarta.

“Apalagi Gubernur Anies Baswedan mengaitkan Formula E dengan program Jakarta Langit Biru untuk mewujudkan udara yang bersih. Bagian dari upayanya adalah dengan mengkampanyekan pengunaan transportasi umum dan mempromosikan kendaraan listrik,” imbuh senator DPD RI periode 2014-2019 tersebut.

Dalam upaya pemanfaatan dan peningkatan pertumbuhan ekonomi di Jakarta, Bang Dai berharap Pemerintah Provinsi DKI Jakarta merangkul dan melibatkan seluruh pihak, termasuk para pelaku UMKM yang berbasis kemasyarakatan.

“Tentu saya harapkan Pemprov DKI melibatkan semua pihak khususnya pelaku UMKM berbasis kearifan lokal yaitu seni, budaya dan produk-produk khas Betawi. Ini adalah momentum yang harus dimaksimalkan sebagai tonggak kebangkitan bagi Indonesia, Jakarta dan tentunya Betawi sebagai masyarakat inti di Jakarta,” pungkas Bang Dai.

(ep/bti)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular