Thursday, February 13, 2025
spot_img
HomePolitikaKeamananSatgas Yonzipur 5/ABW Gelar Sweeping Kendaraan di Perbatasan, Ternyata Ini Tujuannya

Satgas Yonzipur 5/ABW Gelar Sweeping Kendaraan di Perbatasan, Ternyata Ini Tujuannya

Momen ketika personel TNI dari Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonzipur 5/ABW melakukan sweeping kendaraan yang melintasi daerah, Senin (23/12/2024) di jalur utama lintas PLBN menuju Badau, Kabupaten Kapuas Hulu yang merupakan perbatasan antara Indonesia dengan Malaysia. (foto: Yonzipur 5/ABW for Cakrawarta)

Kapuas Hulu, – Pada hari ini, Senin (23/12/2024), prajurit TNI dari Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonzipur 5/ABW melakukan kegiatan sweeping kendaraan yang melintasi daerah perbatasan. Giat sweeping tersebut dilaksanakan di jalur utama lintas PLBN menuju Badau, Kabupaten Kapuas Hulu.

“Giat sweeping ini dilakukan untuk meningkatkan keamanan wilayah perbatasan RI-Malaysia pada perayaan menjelang Natal dan sebagai bagian dari upaya menjaga keamanan dan ketertiban wilayah,” ujar Komandas Pos Gabma, Pelda Sudaryono, pada media saat dikonfirmasi.

Menurut Pelda Sudaryono yang juga memimpin giat sweeping tersebut melibatkan personel TNI dari Satgas Pamtas dan dengan dukungan masyarakat setempat.

Pelda Sudaryono menambahkan bahwa kegiatan sweeping juga bertujuan untuk meningkatkan rasa aman masyarakat di wilayah perbatasan serta mencegah peredaran barang terlarang, seperti narkoba, senjata, atau barang selundupan.

“Dengan giat ini, kami ingin memastikan adanya kepatuhan terhadap peraturan hukum yang berlaku dan sekaligus menjadi momen membangun sinergi antara aparat keamanan dan masyarakat dalam menjaga wilayah perbatasan,” imbuh Pelda Sudaryono.

Pelda Sudaryono memastikan giat sweeping dilakukan dengan pendekatan humanis sehingga masyarakat yang terlibat akan mendapatkan pembinaan atau proses hukum sesuai tingkat pelanggaran yang dilakukan. “Kegiatan seperti ini akan terus kami lakukan secara berkala untuk memastikan keamanan wilayah dan untuk hari ini berjalan lancar sesuai prosedur dan tanpa kendala berarti, tentu berkat dukungan masyarakat setempat sehingga operasi kali ini ancar,” pungkasnya.

(barat/rafel)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -spot_img

Berita Terbaru

Most Popular