
SURABAYA, CAKRAWARTA.com – Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam) V/Brawijaya Mayor Jenderal TNI Rudy Saladin memimpin serah terima jabatan Komandan Resimen Induk Kodam (Danrindam) V/Brawijaya serta sejumlah pejabat golongan IV/Kolonel di lingkungan Kodam V/Brawijaya, pada Rabu (14/1/2026).
Kegiatan yang berlangsung di Gedung Balai Prajurit Markas Kodam V/Brawijaya, Surabaya, tersebut menjadi bagian dari proses regenerasi kepemimpinan dan pembinaan organisasi TNI Angkatan Darat. Sekitar 100 peserta mengikuti rangkaian acara yang berlangsung tertib dan khidmat.
Dalam serah terima jabatan itu, Brigadir Jenderal TNI Hari Rahardjanto menyerahkan jabatan Danrindam V/Brawijaya kepada Kolonel Inf Mukhamad Albar. Selain itu, dilakukan pula serah terima sejumlah jabatan golongan IV yang mencakup unsur kesehatan, perbekalan, serta perwira penghubung TNI Angkatan Laut dan TNI Angkatan Udara.
Pangdam V/Brawijaya menyatakan, pergantian jabatan merupakan bagian dari dinamika organisasi yang harus dijalani secara profesional dan berkesinambungan. Melalui mekanisme tersebut, pembinaan karier prajurit dan kesinambungan kepemimpinan dapat terjaga.
“Regenerasi kepemimpinan merupakan kebutuhan organisasi agar satuan tetap adaptif dan siap menghadapi tantangan tugas,” tegas Rudy Saladin dalam keterangannya pada media ini secara tertulis melalui Pendam V/Brawijaya, Kamis (15/1/2026) pagi.
Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Kepala Staf Kodam V/Brawijaya, Inspektur Kodam, Kapoksahli Pangdam, Komandan Korem 084/Bhaskara Jaya, para asisten Kasdam, serta pejabat utama dan staf Kodam V/Brawijaya lainnya.
Selain serah terima jabatan, kegiatan juga dirangkaikan dengan tradisi satuan sebagai bentuk penghormatan kepada pejabat lama sekaligus penyambutan pejabat baru. Tradisi tersebut menjadi bagian dari upaya menjaga soliditas, loyalitas, dan nilai-nilai keprajuritan di lingkungan Kodam V/Brawijaya.(*)
Kontributor: Bambang
Editor: Abdel Rafi



