
MADIUN, CAKRAWARTA.com – Peringatan Hari Bhayangkara ke-79 di Polres Madiun Kota bukan sekadar seremoni. Di balik barisan pasukan dan derap hormat, terselip pesan kuat tentang soliditas dan sinergitas antara dua pilar keamanan bangsa: TNI dan Polri.
Danrem 081/DSJ Kolonel Arm Untoro Hariyanto yang hadir langsung dalam upacara tersebut menegaskan pentingnya kekompakan dua institusi ini demi menjaga stabilitas nasional, khususnya di wilayah Madiun Raya.
“Semoga kami, TNI-Polri, khususnya di Madiun Raya, semakin solid dan bersinergi dalam pengabdian terhadap rakyat, bangsa, dan negara,” ujar Kolonel Untoro, lulusan Akmil 1998 itu, penuh semangat.
Menurutnya, keberhasilan dalam berbagai agenda nasional, mulai dari pengamanan Pemilu, penanganan bencana alam, hingga menjaga kondusivitas wilayah, tak lepas dari peran sentral sinergitas TNI dan Polri.
“Ini bukan sekadar slogan. Sinergi yang sudah terbangun terbukti menjadi kunci dalam menghadapi tantangan dan menyelesaikan berbagai tugas kebangsaan,” tegasnya.
Ia juga mengingatkan bahwa kebersamaan bukan hanya urusan para pimpinan. Justru sinergitas paling kuat harus dibangun di akar rumput: para prajurit dan personel di lapangan.
“Sinergitas ini harus terus dijaga, dari pimpinan hingga ke level paling bawah. Profesionalisme dan kepentingan rakyat harus selalu diutamakan. Inilah fondasi kuat kita bersama,” tutupnya.
Peringatan Hari Bhayangkara tahun ini pun menjadi momentum penting, bukan hanya mengenang jasa kepolisian, tetapi juga meneguhkan kembali semangat kebersamaan TNI dan Polri dalam menjaga merah putih tetap berkibar damai di seluruh penjuru negeri.(*)
Kontributor: Arwang
Editor: Abdel Rafi



