Saturday, April 20, 2024
HomeSains TeknologiKesehatanSasar Anak Muda, FKM Unair Selenggarakan Pengmas Daring Mengenai Covid-19

Sasar Anak Muda, FKM Unair Selenggarakan Pengmas Daring Mengenai Covid-19

Aksi Laura Navika Yamani, P.hD saat memberikan materi tentang Vaksin Covid-19 kepada ratusan peserta webinar daring bertajuk “Generasi Muda Melek Covid-19” yang diselenggarakan oleh Tim Pengmas FKM Unair, Sabtu (11/9/2021) lalu. Peserta webinar daring ini dikhususkan kepada siswa-siswi SMA di wilayah Surabaya Raya. (foto: istimewa)

 

SURABAYA – Wabah pandemi Covid-19 telah berlangsung hampir dua tahun. Banyak hal telah dilakukan pemerintah dan akademisi kampus untuk menangani penyakit yang disebabkan virus Sars-Cov-2 tersebut. Tetapi memang dukungan masyarakat luas menjadi penting untuk efektivitas penanganannya yang dilakukan. Karenanya, dalam rangka mendukung pemerintah Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Airlangga (FKM Unair) melakukan kegiatan berupa Pengabdian kepada Masyarakat (Pengmas) yang diketuai oleh Laura Navika Yamani, P.hD pada Sabtu (11/9/2021) lalu secara daring.

Menurut Laura Navika Yamani, webinar daring yang bertajuk “Generasi Muda Melek COVID-19” tersebut sengaja ditujukan kepada anak muda, karenanya FKM Unair mengundang perwakilan siswa SMA di wilayah Surabaya Raya yakni SMA Muhammadiyah 4 Surabaya, SMA Negeri 1 Sidoarjo,  dan MA Mamba‘ul Hisan Gresik

“Kami memang mengutamakan mengedukasi anak mudanya. Karena ini daring dan anak muda kami anggap melek digital tinggal kontennya kita isi seputar Covid-19. Diharapkan nantinya mereka menjadi influencer atau pendengung yang aktif baik untuk keluarga mereka, lingkungan tempat tinggal khususnya di dunia maya sehingga persebaran informasinya bisa lebih masif,” ujar Laura saat dihubungi tim cakrawarta.com, Senin (13/9/2021).

Ada 3 pembicara yang memberikan presentasi tentang topik “Kenali COVID-19” yang dibawakan oleh Siti Qamariyah Khairunisa dari Lembaga Penyakit Tropis (LPT) Unair, kemudian topik “Kenali Vaksin COVID-19” yang dibawakan oleh Laura Navika Yamani dan Erni Astutik dari FKM Unair yang sekaligus digunakan untuk melaunching Buku Saku yang berjudul “Yuk, Kenali Penyakit dan Vaksinasi COVID-19” yang telah disusun oleh tim Pengmas FKM Unair.

“Launching buku saku kami lakukan sekaligus memberikan buku saku dalam bentuk e-book kepada peserta webinar untuk bisa didistribusikan kepada teman dan keluarganya,” imbuh Laura.

Laura mengharapkan nantinya siswa-siswi SMA tersebut sebagai generasi muda bangsa dapat menjadi leader of change di dalam masyarakat, terutama untuk keluarga sehingga mendukung upaya-upaya pemerintah dalam pengendalian penyebaran kasus COVID-19 melalui upaya penerapan protokol kesehatan 5M.

“Kami memang menekankan pentingnya disiplin 5M yaitu memakai masker, menjaga jarak aman, mencuci tangan dengan air mengalir dan memakai sabun, menjauhi kerumunan dan membatasi mobilitas kepada anak muda yang hadir webinar. Karena kuncinya memang di Prokes 5M ini. Pun juga kami tekankan agar mereka ikut mensukseskan program vaksinasi sehingga herd immunity segera tercapai,” papar Laura.

Pada kesempatan tersebut, sebagai generasi muda, siswa-siswi SMA diminta untuk bisa menyaring informasi-informasi yang beredar di media sosial sekaligus menjadi menghindarkan diri dari hoaks.

“Tak kenal maka tidak tahu terkait dengan informasi COVID-19, sehingga sudah menjadi kewajiban kita untuk belajar dan mengupdate ilmu terkait dengan COVID-19 agar pemahaman kita meningkat dan kita dapat berkontribusi dalam pencegahan penularan penyakit COVID-19. Itu yang kami tekankan dalam webinar dan terlihat peserta antusias dan siap untuk menjadi leader of change dalam upaya penanganan Covid-19,” tandas Laura mengakhiri keterangannya.

(bus/bti)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular