Friday, April 26, 2024
HomeEkonomikaHari Ini, Jokowi Akan Resmikan Tol Bawen-Salatiga

Hari Ini, Jokowi Akan Resmikan Tol Bawen-Salatiga

Presiden
Presiden Joko Widodo ditemani Ibu Negara Iriana Joko Widodo bersiap melakukan kunjungan kerja ke Salatiga Jawa Tengah dari Bandara Halim Perdanakusuma Jakarta Timur, Senin (25/9/2017). (Foto: Biro Pers Setpres)

 

JAKARTA – Hari ini, Senin (25/9/2017), Presiden Joko Widodo (Jokowi) ditemani Ibu Negara dijadwalkan akan meresmikan ruas Jalan Tol Semarang-Solo Seksi III yaitu Bawen-Salatiga di Gerbang Tol Salatiga, Kelurahan Tingkir Tengah, Kecamatan Tingkir, Salatiga. Jokowi berangkat dari Bandara Halim Perdana Kusuma menuju Jawa Tengah dengan menaiki Pesawat Kepresidenan pada pukul 07.30 WIB.

Namun, sebelum jadwal peresmian ruas tol Bawen-Salatiga, Jokowi dan Ibu Negara akan bersilaturahim dengan Serikat Paguyuban Petani Qaryah Thayyibah (SPPQT) di Kelurahan Kalibening, Kecamatan Tingkir, Kota Salatiga.

Agenda berikutnya, Jokowi akan menyerahkan Kartu Indonesia Pintar (KIP) dan Program Keluarga Harapan (PKH), menyerahkan sertifikat tanah untuk rakyat di Kelurahan Pulutan, Kecamatan Sidorejon sehingga peresmian Jalan Tol adalah agenda terakhir kunjungan kerja Jokowi di Jawa Tengah.

Turut serta dalam rombongan ini adalah Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala BPN Sofyan Djalil, Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono, Staf Khusus Presiden Johan Budi, Sekretaris Militer Presiden Marsda TNI Trisno Hendradi, dan Komandan Paspampres Mayjen TNI (Mar) Suhartono.

(bti)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular